
Salah satu pegawai Aparatur Sipil Negara (ASN) Toni Saifudin Zuhri (mengenakan kemeja batik) dan Tendi Arisandi pegawai non ASN (mengenakan kemeja biru) saat pemeriksaan kesehatan pada kegiatan vaksinasi booster/dosis ke-3 di lingkungan pegawai BBPPMPV Pertanian (17/02/2022), Foto: MS
Cianjur, BBPPMPV Pertanian — Dalam upaya mendukung percepatan penangan pandemi covid-19 Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi (BBPPMPV) Pertanian bekerjasama dengan UPTD Puskesmas Ciherang Cianjur menyelenggarakan kegiatan vaksinasi booster/dosis ke-3 berlangsung Kamis, 17 Februari 2022 di Gedung Dewi Sartika BBPPMPV Pertanian Jalan Raya Jangari, Sukajadi, Karangtengah Cianjur.
Sasaran kegiatan vaksinasi booster/dosis ke-3 adalah seluruh pegawai ASN dan non ASN di lingkungan BBPPMPV Pertanian yang berjumlah + 300 orang pegawai, disamping itu juga disediakan lebih dari 200 dosis vaksin booster bagi keluarga pegawai dan masyarakat di sekitar lingkungan BBPPMPV Pertanian. Jenis Vaksin yang diberikan adalah Pfizer, untuk dosis yang diberikan sesuai dengan arahan Kemenkes RI ½ dosis Pfizer.
Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan vaksinasi booster/dosis ke-3 ini adalah calon penerima vaksin menunjukkan NIK dengan membawa KTP/KK atau melalui aplikasi PeduliLindungi, berusia 18 tahun ke atas, dan telah mendapatkan vaksinasi primer dosis lengkap minimal enam bulan sebelumnya.
Kepala UPTD Puskesmas Ciherang Cianjur dr. I Made Setiawan saat diwawancara mengatakan, “…terkait vaksinasi booster/dosis ke-3 menyambut sangat baik adanya inisiatif dari BBPPMPV Pertanian, sehingga kita berharap imunitas ataupun daya tahan tubuh pada masing-masing khususnya karyawan/karyawati BBPPMPV Pertanian menjadi maksimal”, tuturnya.
“…..dan juga tentu terimakasih sekali kami ucapkan kepada seluruh jajaran BBPPMPV Pertanian yang juga mengundang warga masyarakat sekitar untuk mendapatkan vaksin, kita tidak membatasi sebenarnya untuk vaksin ke-3 saja kami masih membuka vaksin ke-1, ke-2, dan ke-3 bagi yang belum mendapatkannya, sekali lagi terimaksih kepada BBPPMPV Pertanian yang sudah memfasilitas acara ini, mudah-mudahan kegiatan ini kedepan kerjasama kita bisa berjalan lebih baik lagi”, pungkasnya

Kepala UPTD Puskesmas Ciherang Cianjur dr. I Made Setiawan saat diwawancara pada kegiatan vaksinasi booster/dosis ke-3 di lingkungan pegawai BBPPMPV Pertanian (17/02/2022), Foto: MS

Peserta saat menunggu pencetakan sertifikat vaksin booster pada kegiatan vaksinasi booster/dosis ke-3 di lingkungan pegawai BBPPMPV Pertanian (17/02/2022), Foto: MS

Kepala Bagian Tata Usaha Hedi Holidin, SP.,M.Si saat mengikuti vaksinasi booster/dosis ke-3 di lingkungan pegawai BBPPMPV Pertanian (17/02/2022), Foto: MS
Cianjur, 18 Februari 2022
Penulis berita : Maman Suratman, SP.
Editor/Verifikator : Suhardi, SH, M.Pd., Drs. Hamdan Nasution, Sujadi
Penanggung jawab : Mochamad Eka Budiman, S.TP., M.IL.
Sumber/referensi : Wawancara dengan dr. Kepala Puskesmas Ciherang