Cianjur, PPPPTK Pertanian—Selasa 01 Oktober 2019, Kepala PPPPTK Pertanian Raden Ruli Basuni membuka “Diklat Calon Kepala Sekolah Dalam In Service Learning (In-1) Kabupaten Karawang Angakatan 1” di Ruang Gedung Dewi Sartika PPPPTK Pertanian, Jalan Raya Jangari KM. 14, Sukajadi, Karangtengah, Cianjur.
Diklat Calon Kepala Sekolah In-1 merupakan program kerjasama PPPPTK Pertanian dengan Dinas Kabupaten Karawang Provinsi Jawa Barat. Kegiatan diklat akan berlangsung selama satu minggu sejak 01 s.d. 07 Oktober 2019 di PPPPTK Pertanian.
Tujuan Diklat Calon Kepala Sekolah dalam In Service Learning 1 (IN-1) adalah Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) bagi para calon Kepala Sekolah yang memenuhi syarat sesuai Permendikbud Nomor 6 Tahun 2018 untuk dilantik menjadi Kepala Sekolah di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Karawang.
Sasaran dari Diklat Calon Kepala Sekolah dalam In Service Learning 1 (IN-1) adalah 294 orang calon kepala sekolah dari Kabupaten Karawang Povinsi Jawa Barat terbagi dalam 4 (empat) angkatan.
Hasil yang diharapkan dari Diklat Calon Kepala Sekolah dalam In Service Learning 1 (IN-1) adalah tersedianya Kepala Sekolah yang siap memiliki kompetensi dalam mengelola, mengembangkan sekolah, memberdayakan dirinya dan memacu peningkatan kinerja sekolah yang dipimpinnya ke arah peningkatan mutu, relevansi dan daya saing pendidikan.