Selamat Datang Bapak dan Ibu calon peserta program Guru Pembelajar Moda Daring (Dalam Jaringan – online). PPPPTK Pertanian Cianjur adalah salah satu UPT (Unit Pelaksana Teknis) dibawah Direktorat Jenderal GTK (Guru dan Tenaga Kependidikan), yang pada program ini menjadi penyelenggara kegiatan Guru Pembelajar dengan sasaran guru SD di wilayah provinsi Jawa Barat dan Nusa Tenggara Barat dan SMK Pertanian seluruh Indonesia.
Uji Kompetensi Guru (UKG) 2015 merupakan potret awal kompetensi guru, baik pedagogik maupun profesional. Jadi, program Guru Pembelajar merupakan tindak lanjut Pemerintah dalam meningkatkan kompetensi Bapak dan Ibu guru secara berkelanjutan.
Program Guru Pembelajar akan dilaksanakan dalam tiga moda pembelajaran, antara lain:
- Moda Tatap Muka, diperuntukkan bagi Guru Pembelajar yang memiliki 8 – 10 modul yang nilainya dibawah KCM.
- Moda Daring (Dalam Jaringan – online) Penuh, diperuntukkan bagi Guru Guru Pembelajar yang memiliki 3 – 5 modul yang nilainya dibawah KCM.
- Moda Daring Kombinasi, diperuntukkan bagi Guru Pembelajar yang memiliki 6 – 7 modul yang nilainya dibawah KCM.
Kegiatan ini tidak dipungut biaya dan akan dilaksanakan selama 1,5 bulan (60 JP) per modul @2 JP per hari atau 10 JP per pekan, untuk moda Daring Murni dan Daring Kombinasi. Peserta Daring Murni akan dikonfirmasi melalui SMS Centre kami.
Setiap Guru yang mengikuti UKG 2015 dapat melihat Raport hasil UKG 2015 dengan cara mengakses situs www.gurupembelajar.id. Akun dapat diperoleh dengan cara Registrasi Akun secara mandiri atau dapat menghubungi Dinas Pendidikan di tempat Bapak dan Ibu.
Tidak semua Guru yang mengikuti UKG 2015 mendapatkan kesempatan untuk mengikuti Diklat Guru Pembelajar tahun 2016. Bagi Bapak/Ibu Guru peserta Diklat Guru Pembelajar Tahun 2016 akan mendapatkan “Notifikasi” Undangan Diklat pada “Dashboard” akun masing-masing di www.gurupembelajar.id.
Untuk informasi lebih lanjut, Bapak dan Ibu dapat mengirimkan email ke harytri.vedca@gmail.com atau SMS ke nomor 085314106251 (Budi Radiansyah). Terima kasih.
Comment
Leave a Comment
You must be logged in to post a comment.
Leave a Comment
You must be logged in to post a comment.
Selamat siang mohon ijin pak admin bertanya saya minarti guru SD yg mengajar diSD Negeri Inpres 1 APO Kota Jayapura Papua bagaimanakah kelanjutan Program PKB dikami menurut informasi dari dinas kami sekarang ada dibawah P4TK pertanian terimakasih.Mohon Jawabannya bpk
Selamat Siang ibu,
mohon maaf atas keterlambatan jawaban dari kami
untuk tahun ini program PKB pelaksanaannya melalui PKP. untuk setiap provinsi ada walinya masing-masing.
untuk PPPPTK Pertanian menjadi wali PKP untuk Prov Riau, Kepri, Sumbar dan Bangka Belitung saja untuk sementara ini
jika ada yang belum jelas bisa di tanyakan kembali bu
terima kasih atas pertanyaan yang diajukan