BerAKHLAK : Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, Kolaboratif.

KEGIATAN PjBL PESERTA UPSKLLING RESKLLING ANGKATAN 8 DI UNIT PENGEMBANG ARGRIBISNIS TANAMAN DAN KEHUTANAN / ATPH BBPPMPV PERTANIAN


Kegiatan PjBL Peserta Upsklling Resklling Angkatan 8 selama di Unit Pengembang Argribisnis Tanaman dan Kehutanan / ATPH BBPPMPV Pertanian (26/09/2023) Foto: F

Cianjur (26/09/2023)—Kegiatan Program Peningkatan Kompetensi Guru Kejuruan yang Mengikuti Upskilling dan Reskilling Berbasis Industri (Dunia Kerja) Angkatan 8 yang berlangsung di Balai Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi (BBPPMPV) Pertanian, Kab. Cianjur, Jawa Barat telah memasuki masa praktik atau PjBL (Project Based Learning) sebelum melaksanakan tugas magang/praktek di dunia industri.
Saat ini khusus peserta Upskilling dan Reskilling ATPH yang berasal dari SMK-SMK seluruh Indonesia berada di Unit Pengembang Agribisnis Tanaman dan Kehutanan akan melaksanakan praktik/PjBL pembuatan media tanam hidroponik berupa:
1. Hidroponik Arang Sekam, pembuatan media tanam ini menggunakan bahan/material seperti papan kayu, plastik khusus untuk tempat menaruh arang sekam dan media tanam arang sekam. Arang sekam yang dipergunakan merupakan bagian perhiasan bunga padi-padian (spikelet) dan dibuat dari pembakaran tak sempurna atau pembakaran parsial sekam padi. Bahan baku arang sekam bisa didapatkan dengan mudah di tempat-tempat penggilingan beras. Untuk tanaman yang akan ditanam berupa bibit tanaman sayuran maupun buah/buahan.

2. Hidroponik Rakit Apung. Pada pembuatan media tanam ini menggunakan bahan seperti sterofoam, pot jaring untuk tempat menaruh bibit tanaman dan kolam air sebagai tempat menaruh sterofoam (dalam hal ini kolam sudah tersedia). Nantinya sterofoam dilubangi sesuai ukuran pot jaring yang digunakan serta diberikan jarak antara satu lubang dengan lubang lainnya tergantung besarnya sterofoam. Pelubangan sterofoam menggunakan mata bor khusus yakni hole saw dalam pengerjaaannya.

3. Hidroponik Instalasi NFT (Nutrient Film Technique). NFT menggunakan bahan/material seperti pipa paralon berbentuk kotak, pot jaring untuk tempat menaruh bibit tanaman dan rangka baja ringan sebagai tempat menaruh pipa paralon. Nantinya pipa paralon akan dibuatkan lubang dengan jarak antara satu lubang dengan lubang lainnya tergantung panjangnya pipa. Pelubangan pipa paralon menggunakan mata bor khusus yakni hole saw dalam pengerjaaannya. Rangka baja ringan akan dibuat miring untuk mempermudah dalam pengairan media tanam nantinya. Untuk itu diperlukan mesin pompa seperti mesin pompa untuk akuarium

4. Hidroponik Instalasi DFT (Deep Flow Technique). Dalam membuat instalasi media tanam ini menggunakan bahan pipa paralon berbentuk ukuran besar dan ukuran kecil, pot jaring untuk tempat menaruh bibit tanaman dan rangka baja ringan sebagai tempat menaruh pipa paralon. Sama dengan NFT, pipa paralon yang digunakan nantinya akan dibuatkan lubang dengan jarak antara satu lubang dengan lubang lainnya tergantung panjangnya pipa. Pelubangan pipa paralon menggunakan mata bor khusus yakni hole saw dalam pengerjaaannya. Rangka baja ringan akan dibuat bersusun tergantung dari banyaknya pipa paralon yang digunakan. Untuk mempermudah dalam pengairan media tanam diperlukan pula mesin pompa seperti mesin pompa untuk aquarium atau mesin air.
Peserta dibagi menjadi 4 (empat) kelompok untuk membuat/merancang sistem media tanam hidroponik. Dalam pelaksanaannya peserta didampingi oleh Ir. Ahmad Syaikhu, M.Pd. dan Ir. Etty Irawati, MP. yang dibantu oleh para teknisi dan instruktur yang berpengalaman.
Tujuan dari praktik/PjBL ini adalah kemampuan peserta dalam merancang dan membuat sistem hidroponik ini dengan harapan pada saat peserta kembali ke sekolah masing-masing dapat menularkan/membagikan pengalamannya kepada anak didik dan juga lingkungan sekolah bahkan masyarakat dengan menyesuaikan tuntutan perkembangan yang ada.


Proses Pembuatan media tanam Hidroponik Arang Sekam dengan material papan kayu (26/09/2023) Foto: F


Kegiatan peserta membuat media tanam Hidroponik Arang sekam didampingi oleh
Ir. Ahmad Syaikhu, M.Pd.(26/09/2023) Foto : F


Proses Pelubangan sterofoam dengan bor menggunakan mata bor hole saw utk pembuatan Hidroponik Rakit Apung (26/09/2023) Foto: F


Media kolam air sebagai tempat stereofom pada media tanam Hidroponik Rakit Apung (26/09/2023) Foto: F


Proses Pelubangan Pipa paralon dengan bor menggunakan mata bor hole saw utk pembuatan Hidroponik NFT (26/09/2023) Foto: F


Kegiatan peserta dalam pembuatan media tanam Hidroponik NFT didampingi oleh
Ir. Etty Ekawati, MP.(26/09/2023) Foto : F


Kegiatan Praktik PjBl Pembuatan Hidroponik Instalasi DFT (26/09/2023) Foto: F


Para peserta sedang menyelesaikan pembuatan Hidroponik DFT (26/09/2023) Foto: F


Was This Post Helpful:

0 votes, 0 avg. rating

Share:

admin pppptk