Para Peserta Kegiatan Upskilling Reskilling Angkatan 8 di Unit Pengembang Agribisnis Perikanan BBPPMPV Pertanian. (29/8/2024) Foto: F
Cianjur (2/9/2024) — Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi (BBPPMPV) Pertanian melalui Unit Pengembang Agribisnis Perikanan menyelenggarakan Pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru Kejuruan yang mengikuti Upskilling dan Reskilling Berbasis Dunia Kerja Angkatan ke-8. Materi yang difokuskan pada pelatihan ini adalah “Rekayasa Pengembangbiakan Ikan,” yang ditujukan untuk guru-guru SMK Pertanian khususnya konsentrasi keahlian Agribisnis perikanan dari seluruh Indonesia.
Pelatihan ini bertujuan untuk memperkuat kemampuan dan keterampilan teknis para guru dalam hal rekayasa pengembangbiakan ikan. Materi yang diberikan mencakup berbagai teknik pengembangbiakan, antara lain:
- Hibridisasi Ikan//Cros Breeding/Out Breeding: Meliputi hibridisasi intervaritas, yaitu persilangan antara induk jantan dan betina dari jenis dan spesies yang sama, serta hibridisasi ekstravarietas, yaitu persilangan antara induk jantan dan betina yang berbeda jenis namun spesiesnya sama.
- Selective Breeding: Program breeding yang berfokus pada pemilihan dan perkawinan ikan-ikan terbaik untuk meningkatkan nilai pemuliabiakan.
- Inbreeding: Breeding antara individu-individu yang sekerabat atau berasal dari induk jantan dan betina yang sama.
Sex Reversal Ikan: Teknik pembenihan ikan untuk menghasilkan ikan monoseks dengan menggunakan hormon steroid melalui metode perendaman, oral, atau suntikan. Teknik ini bertujuan untuk menekan biaya produksi dan meningkatkan nilai jual.
Berbagai aktivitas Breeding pada kegiatan rekayasa pengembanganbiakan ikan baik di kolam bioflok maupun di dalam laboratorium yang tetap dalam arahan/bimbingan oleh pengajar, Dr. Ir. Gusrina, M.Si. dan Karyawan Peranginangin, A., S.S.T., M.Si., (29/8/2024) Foto: M dan F
Dalam proses pembelajaran praktik, para peserta dibagi menjadi beberapa kelompok untuk berkolaborasi dalam Proses Produksi dan Pengujian Proyek. Mereka menerapkan model Project-Based Learning (PjBL) dengan melakukan hibridisasi ikan lele dan seks reversal pada ikan nila.
Pelatihan ini dibimbing dan difasilitasi oleh Widyaiswara BBPPMPV Pertanian Cianjur, yaitu Dr. Ir. Gusrina, M.Si., dan Karyawan Peranginangin, S.S.T., M.Si., dengan dibantu teknisi berpengalaman di lingkungan BBPPMPV Pertanian Cianjur.
Diharapkan, melalui pelatihan ini, para peserta akan memiliki peningkatan wawasan dan keterampilan dalam bidang rekayasa pengembangbiakan ikan yang nantinya dapat mereka bagikan kepada siswa, rekan guru, dan masyarakat di lingkungan sekolah masing-masing. Program ini juga memberikan kesempatan magang di Dunia Kerja/Industri untuk lebih memperdalam pengetahuan dan pengalaman praktis mereka.
Aktivitas saat para peserta di dalam kelas. (29/8/2024) Foto: F
Cianjur, 2 September 2024
Penulis berita : Firman
Editor/Verifikator : 1. Noni Mulyadi, S.TP., M.Si; 2. Zainoedhin Judho Dwi Prasetijo, S.Hut, M.Pd.
Penanggung jawab : Toni Saifudin Zuhri, ST., MT.
Sumber/referensi : 1. Panduan Pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru Kejuruan yang Mengikuti Upskilling dan Reskilling Berbasis Dunia Kerja Angkatan 8; 2. Liputan lapangan