
Foto: MS
Cianjur, BBPPMPV Pertanian—Sekretariat Jabatan Fungsional Widyaiswara Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi (BBPPMPV) Pertanian mengadakan kembali Seminar Hasil Penelitian Widyaiswara Jenjang Menengah berlangsung Senin, 10 Mei 2021 di Ruang Sidang Besar BBPPMPV Pertanian, Jalan Raya Jangari KM. 14, Sukajadi,
Karangtengah, Cianjur, Jawa Barat.
Kegiatan seminar hasil penelitian Widyaiswara jenjang menengah kali ini adalah tahap ke-4, diikuti lima orang Widyaiswara Ahli Muda di lingkungan BBPPMPV Pertanian yang telah menyelesaikan penelitian ilmiahnya.
Ke lima Widyaiswara Ahli Muda yang mengikuti seminar hasil penelitian Widyaiswara jenjang menengah adalah:
- Wahyu Kuncoro, S.St.Pi.,M.Si., dengan judul penelitian “Strategi Peningkatan Kelulusan Peserta Pelatihan Moda Daring Berbasis Moodle pad Mata Pelatihan Pengolahan Udang Beku”.
- Prima Agung Prihandono, SP.,M.Si., dengan judul penelitian “Efektivitas Jenis Media Kultur dan Konsentrasi Benzyl Adenin (BA) Terhadap Multiplikasi Tunas Pisang Secara In Vitro”.
- Diah Norita Melawati, SE.,M.Ak., dengan judul penelitian “Evaluasi Dampak Pelatihan Daring Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura”.
- Suprijadi, S.TP.,M.Si., dengan judul penelitian “Karakteristik Organoleptik Susu Kedelai dengan Penambahan Yoghurt dan Bubur Buah Naga Merah (Hylocereus polyrhizus”.
- Zainoedhin Judho Dwi Prasetijo, S.Hut.,M.Pd., dengan judul penelitian “Efektifitas Pelatihan E-Learning Terhadap Peningkatan Kompetensi Peserta Pelatihan Pembibitan Tanaman Perkebunan di BBPPMPV Pertanian”.
Kegiatan ini merupakan kegiatan kelanjutan dari proses panjang bagi Widyaiswara yang telah mengikuti dan dinyatakan lulus pelatihan serta Uji Kompetensi Keahlian (UKK) yang dilakukan oleh Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) Pegawai Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) serta Lembaga Administrasi Negara (LAN).
Kegiatan seminar bertujuan untuk mempresentasikan hasil penelitian ilmiah yang telah dilakukan Widyaiswara selaku peserta Diklat Berjenjang Menengah dan sekaligus sebagai forum dan kegiatan ilmiah bagi Widyaiswara.
Kegiatan seminar dihadiri oleh Kepala BBPPMPV Pertanian Dr. Ir. Raden Ruli Basuni, MP., Koordinator Program dan FPK Mulyono, S.Sos.,M.M.Pd., Koordinator Kemitraan dan Pengembangan Inovasi dan TIK Iip Ichsanudin, M.M.,M.A, Ketua Pengembangan Departemen di lingkungan BBPPMPV Pertanian dan Widyaiswara perwakilan dari masing-masing Pengembangan Departemen.

Foto: MS
Cianjur, 11 Mei 2021
Penulis berita : Maman Suratman, SP.
Editor/Verifikator : Husni Tamrin, SP.,M.Ed. dan Sujadi
Penanggung jawab : Dr. Iip Ichsanudin, S.S.,M.A.